12 Inspirasi Rumah Satu Lantai yang Ekonomis

Boy Indarto – Homify Boy Indarto – Homify
House in Hashie, 矢内建築計画 一級建築士事務所 矢内建築計画 一級建築士事務所 Rumah Gaya Eklektik
Loading admin actions …

Kami tidak tahu siapa yang memulai rumor bahwa rumah kecil tidak bisa menjadi rumah yang indah, tapi kami ingin sekali mencolok mata mereka! Hanya satu mata saja tapi, karena dengan matanya yang lain, kami ingin menunjukkan kepada mereka hunian-hunian satu lantai yang indah dan juga terjangkau, yang tidak kalah dibandingkan rumah-rumah yang lebih besar. 

Para arsitek yang bertanggung jawab menciptakan hunian-hunian mungil yang menakjubkan di bawah ini, jelas-jelas ingin memaksimalkan fungsi dan gaya, daripada mengikuti metodologi yang biasanya hanya menampilkan salah satu dari dua keduanya. Jelas, bisa menjadi inspirasi berharga untuk Anda!

1. Kecil dan Simpel

homify

Mari kita mulai dengan rumah yang sederhana, simpel ini. Jika Anda benar-benar ingin merasakan esensi hidup di rumah yang mungil, maka Anda akan menyukai rumah kecil yang memiliki sedikit hiasan di bagian luarnya ini. Jendelanya yang sedikit masih memungkinkan cahaya luar mengalir masuk ke dalam rumah, dan masih ada cukup ruang pada dinding untuk menggantung karya seni. Dan di dalamnya Anda bisa berkreasi dengan kamar tidur atau menambahkan banyak meja pada dapur. 

Rumah ini juga memiliki area halaman belakang yang besar untuk dinikmati, yang menjadi ruang sosial ekstra sehingga anda tak perlu berada di dalam rumah sepanjang waktu. Dari sisi kiri rumah Anda bisa melihat bahwa rumah ini juga memiliki area teras kecil yang tertutup untuk duduk santai dan menikmati pemandangan pegunungan hijau yang indah, dan juga gereja di depannya. Rumah yang simpel ini sangat cocok untuk kehidupan tenang di pedesaan, dan dapat menyesuaikan dengan selera atau gaya Anda.

2. Kehidupan yang Praktis

Kami tahu apa yang Anda pikirkan, dan tidak, ini bukan gudang, ini adalah sebuah rumah yang berfungsi penuh. Rumah mikro memang menjadi sangat populer saat ini, terutama sebagai metode untuk mendapatkan hunian bagi para profesional muda, dan dengan versi portabel seperti satu ini, berarti Anda dapat mengelilingi dunia dengan selalu berada di rumah Anda.

3. Desain yang Berbeda

homify Garasi Modern

Paviliun ini memiliki desain yang funky berkat atapnya yang terbelah dengan dua ketinggian berbeda. Rumah ini benar-benar menarik perhatian, dan dari sini, Anda akan mulai mengagumi betapa indahnya frame kayu alami yang berpadu dengan tone abu-abu. Dan dibangun di bagian taman rumah yang lain, paviliun ini juga memiliki kejutan di dalamnya!

Dengan Interior Studio

homify Garasi Modern

Yup! Ini adalah sebuah rumah studio yang benar-benar mandiri! Keren, kan? 

Ya, rumah ini memang kecil, tapi desain tempat penyimpanannya yang cerdik dan juga tempat tidur di bagian mezzanine-nya, benar-benar brilian! Sebuah desain interior yang sangat stylish!

4. Pengaruh Skandinavia

Berjubah kayu di bagian luar dan juga keglamoran material-material di dalamnya, nuansa Skandinavia yang simpel dari rumah satu lantai yang cantik ini jelas tidak mungkin diabaikan, dan kami benar-benar menyukainya!

5. Prefabrikasi

Rumah prefabrikasi dapat dibangun dalam banyak versi – kecil, besar, tradisional atau modern, untuk keluarga atau untuk pasangan. Solusi yang bagus untuk menghemat biaya, dan kelebihan lainnya, rumah ini juga dapat bergerak, alias mobile.

6. Gaya Asia

homify Rumah kecil

Kapanpun kita membutuhkan kepraktisan dan gaya yang mudah untuk diterapkan, kita bisa melihat pada desain-desain Asia, dan hasilnya tidak akan pernah mengecewakan. Rumah ini mungkin kecil, tapi dengan berpegang pada skema warna monokrom dan memusatkan perhatian untuk memaksimalkan cahaya luar masuk ke dalam rumah, setiap incinya terlihat sebagai sebuah mahakarya modern!

7. Budget Terbatas? Go Modular!

homify Rumah Modern

Contoh dari rumah prefabrikasi atau modular dari Casas Cube ini, dibuat dari elemen-elemen plug and play, dan mudah disesuaikan dengan keinginan pemiliknya. Berbagai macam material, dari kayu sampai baja dan batu, ada di sini. Dan, di sini pula individualitas atau ciri khas, karakter, kepribadian, berpadu sempurna dengan harga yang terjangkau.

8. Menyesuaikan Anggaran Anda

homify

Bintang terbaru dalam sejarah panjang arsitektur prefabrikasi atau modular disebut Cargotecture, dan salah satu contohnya adalah sebuah rumah dengan gaya elegan yang ekstrim di tepi danau ini. Bahan-bahan panelnya dirancang oleh seorang arsitek kelas dunia, dan kemudian dikirimkan kepada pemesannya. Hunian ini sangat terjangkau, cantik secara estetis, dan menggunakan teknologi mutakhir agar cost-nya tetap rendah.

9. Buka Rumah Idaman Anda!

Temukan tempat yang tenang, parkirlah di sana, dan secara harfiah, keluarkan rumah modern yang sangat praktis ini! Menggabungkan mobilitas caravan dengan desain modular modern yang ekonomis, unit rumah kayu berwarna-warni dan compact ini dapat dibawa dan didirikan di mana saja. Panel-panel eksternal berayun turun dari dinding untuk membentuk dekorasi dan menaiki dua pintu kaca geser rumah. Tak perlu diragukan lagi, penciptanya menggunakan teknologi canggih untuk mendapatkan kekuatan, stabilitas, serta efisiensi termal dan tahan menghadapi cuaca di sepanjang tahun.

10. Mahakarya Monokrom

homify Rumah prefabrikasi

Dengan hitam dan putih, Anda tidak akan pernah gagal! Ya. Kombinasi warna klasik yang keluar dari finishing high-end dan bergaya cantik, monokrom bekerja dengan sangat baik untuk membuat rumah-rumah dengan ukuran kecil terasa menjadi besar dalam hal estetika. Dan dengan taman depan yang simetris, rapi serta teratur, dampak fasad hitam dan putih rumah ini semakin mencolok, dan terlihat luar biasa!

11. Daya Tarik Rustic

homify Rumah pedesaan

Lihat betapa indahnya rumah dengan gaya rustic yang dirancang dengan bubungan atap pelana, serta jendela-jendela dan pintu berkisi ini!

12. Terang dan Berani

Terang, ceria dan menyenangkan, rumah pantai mungil yang dirancang oleh Arquitetando Ideias ini, benar-benar mencolok mata. Sebuah bangunan simpel yang dibangun dari kayu dan bata, serta dilukis dengan warna biru cerah dan kuning burung kenari yang jauh dari kata membosankan. Dan di atas semua itu, ada aksesoris berwarna hot pink dan oranye di sekitar rumah, yang menambah keberanian hunian ini.

Sesuatu yang kecil bisa menjadi besar, dan rumah-rumah yang besar, tidak akan pernah bisa menyaingi penampilan rumah ini!

Manakah yang paling Anda sukai?

Butuh bantuan dengan projek Anda?
Hubungi kami!

Sorotan dari majalah