15 Ide Tanaman Indoor Cantik Untuk Rumah Anda

Mamora Basaria Mamora Basaria
Sky Box House, Garg Architects Garg Architects Pondok taman Kayu Wood effect
Loading admin actions …

Hari gini, taman tak hanya berada di luar rumah, namun dengan semakin banyak orang yang tinggal di flat dan apartemen, taman dalam ruangan pun menjadi sangat populer. Bagian terbaik merancang taman indoor ini adalah kita mendapat tantangan untuk menyesuaikan dengan area yang terbatas. Itulah sebabnya dalam Buku Ide hari ini kami akan menunjukkan kepada Anda 15 jenis tanaman indoor untuk inspirasi rumah Anda.

1. Umbrella Tree

Jika Anda ingin mendekorasi balkon atau teras Anda, maka tanaman terbaik untuk dipilih adalah Umbrella Tree, yang memiliki berbagai ukuran dan mudah sekali dirawatnya. Dengan dedaunan yang rindang, Anda dapat menempatkannya dalam pot, lalu dekorasi balkon dan teras Anda semenarik mungkin.

2. Menggabungkan Tanaman

Menggabungkan berbagai jenis tanaman juga dapat memberi tampilan yang cantik pada ruangan Anda. Dalam gambar ini ahli kami mengkombinasikan beberapa tanaman, mulai dari pohon bonsai hingga bunga untuk menciptakan suasana yang asri.

3. Tanaman Palem

Nah, jika Anda mencari tanaman yang tidak memakan banyak ruang, maka tanaman palem bisa menjadi pilihan yang sangat baik. Apalagi tanaman palem juga gampang loh dikombinasikan dengan tema interior apapun.

4. Tanaman Lidah Buaya

Pada kamar tidur sebaiknya Anda tidak menempatkan tanaman berukuran besar. Itu sebabnya tanaman Aloe Vera alias lidah buaya menjadi pilihan yang ideal, karena dapat memberikan tampilan yang unik, dan juga akan terlihat artistik jika didekorasi pada rak buku.

5. Tanaman Hias Maranta – Prayer Plant

Tanaman hias jenis ini memiliki corak daun yang sangat unik, dan menjadi tanaman hits dengan perawatan yang sangat mudah. Karena sangat menarik bentuknya, tanaman ini cocok sekali untuk mendekorasi ruang tamu atau ruang makan. Tertarik mencoba?

6. Swiss Cheese Plant

Agar terlihat segar, kamar mandi pun juga menjadi tempat yang tepat untuk didekorasi dengan tanaman. Namun karena tempat ini biasanya tidak menerima banyak sinar matahari, Anda pun harus memilih tanaman dengan pemeliharaan yang low maintenance. Nah, kami sarankan untuk memilih Swiss Cheese Plant, tanaman hias yang tahan dalam ruangan, dimana Anda hanya perlu menyiramnya satu kali dalam sehari. Simpel bukan?

7. Tanaman Sirih Gading (Pothos Plant)

Tanaman ini juga tidak kalah populer dan menjadi favorit banyak orang. Tanaman Sirih Gading yang merambat tampil begitu menarik, tahan lama dan mudah untuk tumbuh. Tanaman ini pun hebat sekali loh dapat membersihkan udara dan membuang racun yang ditemukan di karpet, cat, hingga plastik. Nah, bagaimana jika tanaman ini kita taruh pada meja kerja atau meja belajar anak? Ide menarik nih!

8. Heart Leaf Philodendron

Wah, tanaman favorit kami berikutnya adalah Heart Leaf Philodendron, yang memiliki bentuk daun yang unik seperti bentuk hati. Tempatkan pada pot yang cantik, tampilan ruangan Anda pun akan terlihat menyegarkan. Psst, tanaman ini juga memiliki daya serap yang tinggi terhadap polutan-polutan di udara,loh.

9. Tanaman Buatan

Tak ada salahnya kok memakai tanaman buatan, yang menjadi solusi menarik ketika Anda ingin mendekorasi ruangan yang rendah cahaya. Pastinya hiasan ini tidak memerlukan perawatan, hehe.. Dan malah membuat ruangan Anda menjadi stylish.

10. Hiasi Balkon Dengan Bunga

Ide yang sangat menarik sekali nih untuk menghias balkon dengan deretan bunga yang cantik. Tak hanya nyaman buat duduk santai sambil melihat pemandangan, ahli kami pun merancang tampilan yang berwarna dengan meletakkan bunga dalam pot.

11. Calathea Orbifolia

Tanaman hias satu ini tak kalah cantik dengan memiliki daya tarik pada daunnya. Tak hanya cocok untuk ditaruh di tempat yang teduh, namun soal perawatannya juga terbilang mudah. Anda hanya perlu menyiraminya sebanyak 2 kali perhari saja loh.

12. Bird of Paradise

Jika Anda ingin membuat statement dengan meletakkan tanaman dalam ruangan, maka pilihan seperti Bird of Paradise atau biasa kita kenal dengan Bunga Cendrawasih bisa Anda pertimbangkan. Bunga ini mudah untuk ditanam dalam pot yang diletakkan di ruangan, asalkan bersuhu hangat. Tak hanya cantik dan menarik, tapi tanaman inijuga tidak menuntut banyak perawatan. Cocok untuk mendekorasi ruangan kita.

13. Tanaman Merambat

Permukaan vertikal rumah Anda juga dapat dihiasi dengan tanaman loh. Seperti dalam gambar ini tanaman merambat digunakan untuk menciptakan pola yang indah di dinding. Wah, unik sekali!

14. Tanaman Succulent

Tanaman berikutnya yang cocok diletakkan di dalam ruangan dan tidak perlu perawatan yang ribet adalah tanaman Succulent yang berasal dari Afrika. Tanaman ini dapat beradaptasi di lingkungan yang kering dengan menyimpan persediaan air di daun, batang atau pada akarnya. Sangat digemari sebagai tanaman hias untuk memperindah ruangan, saran kami tempatkan tanaman Succulent pada ruangan yang mungil. Contohnya ahli kami menempatkannya pada pengaturan vertikal, lalu memasukannya dalam pot yang artistik. Nice!

15. Pohon Ara Biola

Terakhir, tanaman indoor lainnya yang dapat menghadirkan nuansa hijau dan teduh pada ruangan Anda adalah Fiddle Leaf Fig, atau dikenal dengan pohon Ara Biola. Tanaman ini biasanya cocok dengan pot besar dan tema pedesaan, dimana tanaman ini berasal dari Afrika. Dengan daun kaku yang lebar berbentuk biola, namun tak mudah rontok meskipun daunnya sudah tua dan menguning, membuatnya termasuk tanaman yang elegan. Pohon Ara Biola juga cocok loh untuk ditempatkan di salah satu sudut ruang. Wah, patut dicoba nih!

Baca Juga:
9 Tanaman yang Sempurna untuk Kamar Tidur

10 Tanaman yang Buat Halaman Anda Makin Bersinar

Villa dengan 6 Ide Tanaman Dalam Ruang yang Spektakuler!

Butuh bantuan dengan projek Anda?
Hubungi kami!

Sorotan dari majalah