< >
Ruang Tamu Vaastu Arsitektur Studio Ruang Keluarga Gaya Skandinavia Ruangtamu,Ruangkeluarga,Livingroom,Guestroom,scandinavian,arsitekdepok
< >
Ruang Tamu Vaastu Arsitektur Studio Ruang Keluarga Gaya Skandinavia Ruangtamu,Ruangkeluarga,Livingroom,Guestroom,scandinavian,arsitekdepok

VAastu Arsitektur Studio – Perjalanan “Rumah Pojok”

Dear para pembaca, saat ini kami akan mengulas salah satu karya VAastu Arsitektur Studio di tahun 2017 yang kami beri nama “Rumah Pojok”. Rumah ini berlokasi di salah satu cluster GDC (Grand Depok City) Depok. Proses desain dimulai 5 bulan lebih awal dari tanggal rumah diserah terimakan dari pengembang ke klien. Sehingga setelah serah terima, proses langsung dilanjutkan ke renovasi untuk menyempurnakannya.

Proses konstruksi dimulai dari bulan oktober 2017 dan serah terima di bulan Juli 2018. Lamanya pengerjaan konstruksi sampai interior memakan waktu 9bln dengan 1 bulan libur lebaran untuk para tukang.

Pada pengolahan desain tampak rumah, kami mengikuti desain pengembang yang dikembangkan selaras dengan bagian penambahan yang mengarah ke moderen tropis. Unsur tropis kami kuatkan dari taman depan rumah.

Pintu masuk kami bedakan menjadi dua bagian dengan aksen masing-masing. Pintu masuk utama menjadi satu akses dengan garasi mobil dan pintu service diakses dari garasi motor. Karena bangunan tidak menggunakan pagar maka taman menjadi poin of view utama dari tampak. Keuntungan taman di depan ruman adalah meberikan kesan melembutkan garis-garis geometris.

Untuk interior ruangan kami memadukan unsur scandinavian dengan etnik dari koleksi cap batik klien dan koleksi kain tradisionalnya serta unsur moderen dari furniture lama klien. Semua bercampur menjadi satu sehingga menciptakan kesan yang khas dan unik. Klien memiliki hobi mengkoleksi cap batik kuningan dan kami merangkainya dan memadukannya di ruang tamu sebagai poin off view. Ini pengalaman pertama kami memadukan unsur budaya dengan furniture moderen serta pernah pernik Scandinavian. Perpaduan tradisional dan modern menciptakan kesan yang khas dan unik pada interior ruang tamu klien. Sebuah kejutan bagi kami bahwa cap batik bisa sangat apik serasi dengan scandinavian dan furniture modern.

Kamar anak lebih ke interior fungsional. Kami memberikan kebebasan untuk mereka berkreasi untuk kamarnya sesuai dengan gaya di usianya sekarang dan kedepannya. Perlakuan desain khusus hanya pada kamar anak perempuan pertama klien. Mengingat ukuran kamar sangat terbatas maka kami benar-benar memikirkan semua kebutuhan kakak terpenuhi. Solusi kami adalah merangkai tempat tidur diatas dengan akses tangga yang kemudian dibagian bawah difunsikan sebagai lemari baju dan ruang santai. Kamar tidur ini memiliki desain yang unik dan dirasa tepat dengan penerapan solusi tersebut.

Kamar tidur utama, kami pilihkan furniture berwarna putih dan material lantai serba kayu sesuai dengan keinginan klien. Perpaduan ke semua unsur di dalam kamar tidur utama memberikan kesan adem. Karena furniture bersifat modern, maka kami menerapkan pintu ke balkon dengan gaya Parisian. Pilihan gaya ini berhasil memberikan kesan lembut ke dalam ruangan. Aksessories interior kamar tidur utama dipilihkan dua kain tradisional koleksi klien, yaitu songket dan tenun NTT. Kedua kain tradisional ini dapat berpadu apik dengan interior modern.

Cerita ranjang pada kamar tidur utama. Itu adalah ranjang lama klien yang kami dipertahankan. Kami memperbaruinya dengan menyederhanakan desain dan mencat ulang dengan ducco putih. Kami pertahankan karena itu adalah bagian dari kenangan klien. Kami berusaha semaksimal mungkin untuk menyempurnakan kembali furniture-furniture nostalgia tersebut.

Ruang belajar berada di jalan sirkulasi mushollah dan kamar tidur utama. Ruang belajar ini berukuran sempit. Kami memutuskan mendesain khusus meja belajar dengan material dari kaca transparan serta membuat bukaan jendela yang besar. cara ini bertujuan untuk memberikan ilusi ruangan lebih lebar dengan cara memasukkan unsur eksterior ke dalam ruangan dengan memberikan pembatas tembus pandang. Ruang belajar ini dapat dilihat pada foto-foto di bawah.

Sekian cerita perjalanan “Rumah Pojok” dan seperti biasa, presentasi yang kami sajikan di dalam blog adalah dengan mengupload gambar proses “Rumah Pojok – GDC . Depok . Jawa Barat”. Selamat menikmati semua.

Jangan sungkan untuk menuju halaman “TENTANG KAMI” apabila pembaca membutuhkan jasa VA’astu Arsitektur Studio. Kami akan dengan senang hati membantu pembaca. Serta jangan lupa untuk mendapatkan info terbaru karya-karya kami di “Instagram – @vaastustudio”. Silahkan berkunjung dan follow kami.

Warna: Multicolored
Similar Photos

homify - modifikasi rumah anda

4.5

Telusuri jutaan foto dengan homify app!

DOWNLOAD GRATIS
Tidak, terima kasih